suaramerahputih.id // TULUNGAGUNG – Turnamen Tenis Bupati Cup XII resmi dibuka oleh Bupati Tulungagung, Gatut Sunu Wibowo, sebagai bagian dari rangkaian peringatan Hari Jadi ke-820 Kabupaten Tulungagung. Pembukaan berlangsung di Lapangan Tenis Pendopo Kongas Arum Kusumaningbangsa, Sabtu (15/11/2025) pagi.
Ajang olahraga tahunan yang sempat vakum selama tiga tahun ini kembali digelar dengan antusiasme tinggi. Sebanyak 312 peserta dari berbagai klub dan instansi turut ambil bagian dalam kompetisi yang digelar hingga 19 November 2025 tersebut.

Dalam sambutannya, Bupati Gatut Sunu menegaskan bahwa turnamen ini bukan sekadar ajang adu kemampuan. “Turnamen ini bukan hanya acara olahraga, tetapi juga sarana mempererat silaturahmi dan menumbuhkan rasa kebersamaan masyarakat Tulungagung. Harapan kami, lahir bibit-bibit atlet yang mampu bersaing hingga tingkat provinsi, nasional, bahkan internasional,” ujarnya.
Ketua Panitia Turnamen, M. Satar, menjelaskan bahwa event ini kembali diadakan berkat dukungan penuh dari Pemkab Tulungagung, KONI, serta sejumlah sponsor dan donatur. “Kurang lebih tiga tahun tidak ada event. Dengan dukungan berbagai pihak, turnamen ini akhirnya dapat kembali dilaksanakan,” jelasnya.
Pertandingan sendiri digelar di lima lapangan tenis berbeda, termasuk Lapangan Tenis Pendopo Kabupaten. Para peserta akan memperebutkan gelar juara 1, juara 2, dan juara 3 bersama. Pendanaan turnamen ini berasal dari anggaran Pemkab Tulungagung melalui KONI serta dukungan sponsor dan pihak ketiga.

Sementara itu, Ketua Pelti Tulungagung Hari Prastijo mengungkapkan bahwa vakumnya turnamen selama ini disebabkan minimnya anggaran. Meski begitu, prestasi atlet tenis Tulungagung tetap membanggakan. “Tahun ini Alhamdulillah kami sudah mendapat dua medali dan ini harus ditingkatkan lagi,” tuturnya. Ia berharap kepengurusan KONI yang baru dapat memberikan perhatian lebih untuk pengembangan tenis di daerah.
Turnamen Tenis Bupati Cup XII diharapkan menjadi momentum kebangkitan olahraga tenis di Tulungagung sekaligus ruang bagi para atlet potensial untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka.
Bupati Gatut Sunu secara simbolis membuka turnamen dengan melakukan servis pembuka didampingi Wakil Bupati Ahmad Baharudin dan Sekda Tri Hariadi. “Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, Turnamen Tenis Bupati Cup XII Tahun 2025 secara resmi saya nyatakan dibuka,” pungkasnya.
Pewarta : Munardi5758


