suaramerahputih.id // Tulungagung, 22 Agustus 2025 – Suasana Lapangan Desa Mulyosari, Kecamatan Pagerwojo, dipenuhi keceriaan pada Jumat sore (22/8/2025). Ribuan langkah serempak berpadu dalam kegiatan senam massal bertajuk “Harmoni Kebaya Nusantara” yang digelar sebagai pembukaan rangkaian Peringatan Hari Besar Nasional (PHBN) dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke-80.
Acara dimulai pukul 14.00 WIB dan berlangsung meriah hingga sore hari. Kehadiran sekitar 500 peserta, mayoritas ibu-ibu PKK yang tampil anggun dengan kebaya warna-warni, membuat lapangan desa tampak semarak dan penuh energi kebersamaan.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Kepala Desa Mulyosari Agil Wuisan bersama Ketua TP PKK Desa, Ketua TP PKK Kecamatan Pagerwojo Nyonya Setiono, tenaga kesehatan dari Puskesmas setempat, jajaran perangkat desa, Karang Taruna, serta hampir seluruh masyarakat Desa Mulyosari.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Mulyosari Agil Wuisan menyampaikan apresiasi tinggi atas partisipasi warga, khususnya kaum ibu, yang hadir dengan penuh semangat.
“Saya sangat bangga melihat antusiasme ibu-ibu dan seluruh masyarakat. Kehadiran lebih dari 500 orang hari ini menjadi bukti kekompakan Desa Mulyosari dalam menyemarakkan pembukaan PHBN. Semoga semangat ini terus terjaga hingga seluruh rangkaian kegiatan selesai dan berjalan sukses,” ungkap Agil.
Sementara itu, Ketua TP PKK Kecamatan Pagerwojo, Nyonya Setiono, dalam sambutannya menegaskan makna filosofi di balik tema kegiatan.
“Senam massal Harmoni Kebaya Nusantara dengan balutan kebaya warna-warni ini menunjukkan bahwa meski berbeda-beda, kita tetap memiliki satu tujuan yang sama. Selain untuk menjaga kesehatan, kegiatan ini juga mencerminkan kekompakan dan pengabdian masyarakat dalam memeriahkan PHBN sekaligus memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-80,” tuturnya.

Setelah prosesi sambutan, Nyonya Setiono secara resmi membuka rangkaian PHBN Desa Mulyosari yang ditandai dengan pelaksanaan senam massal Harmoni Kebaya Nusantara. Suasana lapangan pun dipenuhi gerakan senam penuh semangat yang mencerminkan kegembiraan, kebersamaan, dan semangat nasionalisme warga.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, Desa Mulyosari meneguhkan semangat gotong royong dan persatuan dalam memperingati hari kemerdekaan. Seluruh rangkaian acara PHBN selanjutnya diharapkan dapat berjalan lancar, meriah, dan semakin mempererat kebersamaan masyarakat desa.
Pewarta : Munardi5758


