suaramerahputih.id // TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Tulungagung menggelar konsolidasi partai yang dikemas dalam kegiatan Sosialisasi Pendidikan Politik, Minggu (28/12/2025). Kegiatan yang berlangsung di lantai 7 Hotel Lojikka tersebut diikuti ratusan kader, mulai dari jajaran pengurus DPC, PAC, ranting, hingga sayap partai.
Ketua DPC Partai Gerindra Tulungagung, Ahmad Baharudin, menegaskan bahwa konsolidasi ini menjadi langkah awal dalam menyiapkan agenda politik jangka panjang menuju Pemilu 2029. Salah satu fokus utama yang disampaikan adalah tekad partai untuk kembali mengusung Presiden Prabowo Subianto agar melanjutkan kepemimpinan untuk periode kedua.

“Agenda hari ini adalah konsolidasi dalam rangka persiapan politik ke depan, khususnya menuju tahun 2029. Kita ingin memastikan seluruh kader solid dan siap bekerja bersama,” ujar Baharudin di hadapan peserta.
Ia menekankan pentingnya penguatan struktur partai secara menyeluruh, mulai dari tingkat DPC, PAC, hingga ranting dan anak ranting. Menurutnya, kekuatan Gerindra terletak pada soliditas kader di akar rumput yang senantiasa bergerak seirama dengan garis perjuangan partai.
Selain konsolidasi internal, Baharudin yang juga menjabat sebagai Wakil Bupati Tulungagung ini mengingatkan bahwa kader Gerindra memiliki tanggung jawab moral untuk mendampingi dan mengawal program-program nasional yang menjadi prioritas Presiden Prabowo Subianto, agar benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

“Kader Gerindra harus hadir di tengah masyarakat, membantu dan mengawal kepentingan rakyat. Itu ruh perjuangan kita,” imbuhnya.
Pada kesempatan tersebut, Baharudin juga memaparkan target elektoral Partai Gerindra Tulungagung pada Pemilu 2029. Setelah pada pemilu sebelumnya berhasil meraih delapan kursi DPRD, Gerindra menargetkan peningkatan perolehan kursi menjadi minimal sepuluh, bahkan optimistis mencapai dua belas kursi.
“Kemarin kita dapat delapan kursi. Target 2029 minimal sepuluh, dan idealnya dua belas kursi. Dapil 1 sampai dapil 4 kita upayakan bertambah satu per satu,” jelasnya.

Mengakhiri arahannya, Baharudin mengingatkan seluruh kader agar tetap menjaga kekompakan dan persatuan. Sebagai partai pemenang, menurutnya, Gerindra akan menghadapi berbagai tantangan yang menuntut kedewasaan dan komunikasi yang baik di internal partai.
“Semakin tinggi pohon, semakin kencang anginnya. Jika ada informasi yang tidak membangun, jangan mudah dipercaya. Lebih baik dikomunikasikan agar tetap rukun dan solid,” pungkasnya.
Melalui konsolidasi ini, DPC Partai Gerindra Tulungagung berharap seluruh kader semakin siap, solid, dan terarah dalam mengawal agenda politik serta pengabdian kepada masyarakat menuju 2029.
Pewarta : Munardi5758


